Upgrade Skill Bahasa Inggris & Belajar Email Proposal Bersama TBI

BloggerHangout ke-81, Sumber: Bloggercrony

True story yang baru saja terjadi di awal tahun ini adalah gagal di terima kerja karena tidak bisa berbahasa Inggris.

Ya, itu terjadi pada bulan Maret lalu, karena di perusahaan tersebut mengutamakan karyawan yang fasih berbahasa Inggris.

Padahal, sang user sudah terpikat dengan skill dan pengalaman yang dimiliki karena sesuai dengan bidang yang dicari, tapi ternyata skill dan pengalaman saja tidak cukup.

Ya, seperti yang kita ketahui bahwa setiap perusahaan memiliki ketentuan sendiri, jika salah satu syarat tidak terpenuhi maka akan gagal untuk menjadi karyawan di perusahaan itu. Mungkin juga karena itu perusahaan Internasional sehingga mewajibkan karyawannya fluent english.

Kalau bicara soal gagal, mungkin kemarin saya memang gagal diterima kerja karena kesalahan saya sendiri yang kurang fasih berbahasa Inggris.

Tapi, dari kegagalan ini membuat saya jadi termotivasi untuk tingkatin lagi skill English baik itu dari speaking or writing.

Setidaknya niat, motivasi, atau itu ambis akan membawa ke jalan yang baik. Dan mungkin ini bisa dijadikan peluang untuk membuat blog anakan yang berbahasa Inggris dan mempermudah bisnis lainnya.

Semakin hari, niat untuk menguasai english semakin kuat, mulai dari hal terkecil pun di lakukan seperti menonton film tanpa translate, lebih sering mendengar lagu english, bahkan melatih membaca tulisan cerpen, artikel, jurnal dan lainnya yang berbahasa inggris.

Sampai akhirnya saya melihat akun instagram @bloggercrony dengan salah satu programnya yaitu #BloggerHangout81.

Rasanya senang sekali saat program ini dibuat secara hybrid, karena saya yang jauh jadi ada kesempatan buat belajar untuk tingkatin skill english lagi, dan sepertinya ini juga waktu yang tepat untuk mulai belajar.

Tapi ada rasa deg-degan karena kebayang ketika diajak diskusi dengan bahasa inggris malah diam dan zonk. Tapi, kalau gak di coba buat ikut, mau sampai kapan begini terus? Masa tidak ada peningkatan untuk menaikkan kualitas diri. Gasss, coba!

Blogger Pitching Letter Writing Class

 

"Blogger Pitching Letter Writing Class" itulah tema dari BloggerHangout yang ke-81 by Bloggercrony x Carro Indonesia x TBI Depok, Cibubur, Kota Wisata, yang dilaksanakan pada Sabtu, 18 Mei 2024 di Carro Square Pondok Indah Jakarta Selatan.

Untuk kami yang jauh, tetap dapat mengikuti kelas lewat zoom yang disediakan oleh Bloggercrony.

Tapi, seminggu sebelum zoom dilaksanakan kami mengikuti TOEFL ITP Prediction Test yang dilakukan secara online. TOEFL ITP Prediction Test merupakan salah satu program dari TBI.

Serunya, kami yang mengikuti BloggerHangout kali ini dapat mengikuti program TBI secara GRATIS! Bahkan mendapatkan sertifikat dari TBI untuk hasil skor tes yang telah kami lalui kemarin.

Walaupun dilakukan secara online kita tetap harus berburu dengan waktu, alamat kalau kasusnya seperti saya yang akhirnya tertinggal 10 soal karena dikejar oleh waktu. Tapi test ini bikin nagih sih, jadi mau ikut test lagi buat mancing diri apakah akan ada kenaikan level.
Speakers : Sugeng Riyadi, Senior Teacher TBU Depok

Sugeng Riyadi, merupakan senior teacher TBI Depok yang memberikan materi di hari itu. Pada saat kelas berlangsung beliau tidak mengijinkan kami berbicara dalam bahasa Indonesia, dan diganti dengan bahasa Inggris.

Itu bagus, jadi melatih speaking kita juga, tapi apa daya saya yang belum lancar berbahasa Inggris ini.

Oh iya, Sesuai dengan tema Blogger Pitching Letter Writing Class, saat kelas berlangsung ada banyak hal baru yang saya pelajari. Beberapa diantaranya adalah:

1. Blogger Harus Bisa Kuasai Bahasa

Namanya Blogger harus bisa nulis dan kuasai bahasa! Duh, iya sih betul dan setuju.

Bahkan, meskipun kita menulis artikel Bahasa Indonesia, kita tetap harus pahami bahasa dan penempatan kata yang benar.

Lah, nulis ini aja jadi introspeksi diri aku tuh, hehe.

Setelah mengikuti kelas ini, jadi lebih paham ternyata peran blogger untuk menguasai bahasa itu berperan penting, selain kembangkan media yang kita punya, kita bisa mengembangkan bisnis yang akan kita kelola nantinya dengan baik.

2. Belajar Email Proposal biar Nyangkut Dolar!

Para blogger pasti sudah tidak asing lagi dengan aplikasi Intellifluence, karena aplikasi ini dikenal menguntungkan dan disetiap project-nya akan di bayar dollar.

Untuk mengajukan penawaran biasanya kita akan mengirimkan email sebagai ajakan kolaborasi. Tapi tidak semua ajakan kolaborasi dapat diterima.

Nah, pas banget kemarin yang di contohin itu Intellifluence, karena sudah sedikit paham, jadi ketika dijelaskan cukup mengerti.

Di kelas BloggerHangout kemarin, pak Sugeng Riyadi juga kembali menjelaskan mengenai email proposal agar email kita mudah nyangkut dan diterima oleh Intellifluence.

Cukup menarik banget! Bisa jadi upgrade isi email kalau ada penawaran job lagi di intellifluence.

Tidak hanya materi, lagi-lagi kita semua diberi PR untuk menuliskan isi email yang sesuai dengan media yang kita punya.

Contoh Email yang saya buat

Tak mau ketinggalan, saya juga mengisi contoh email dan ternyata semua yang mengirimkan contoh email di periksa.

Untuk contoh email yang saya buat ternyata masih ada kurangnya yakni di manfaat serta ajakan. Benar-benar pengin improve lagi nih.

Upgrade Skill Bersama TBI

Sumber : TBI

Kembangkan kemampuan English bersama TBI adalah pilihan yang tepat. TBI (The British Institute) merupakan lembaga bahasa Inggris yang berdiri sejak 1984 di Indonesia.

TBI memiliki komitmen yang kuat untuk terus adaptif di segala lini industri dengan menggaungkan core values yakni; transformasi (transformation), membangun (build), dan inovasi (innovation).

TBI hadir dengan menyediakan berbagai program bahasa Inggris yang dapat merangkul berbagai kelompok usia mulai dari anak-anak hingga dewasa.

Program TBI

TBI Depok, Cibubur, dan Kota Wisata memiliki program Bahasa Inggris yang terbuka dari segala usia, yaitu :
  1. Very Young Learner (children age 4-6)
  2. Children Class (Primary school students Grade 1-4)
  3. Pre-Teenager Class (Primary school studets Grade 5-6)
  4. Teenager Class (Junior High School student)
  5. Global English (High school students  adults)

TBI Depok, Cibubur, dan Kota Wisata memiliki program khusus yang terbuka untuk umum, program tersebut adalah:
  1. Exam Preparation Class (TOEFL ITP, TOEFL IBT, dan IELTS) program ini tepat bagi kamu yang ingin melanjutkan studi ke luar negeri atau untuk beasiswa.
  2. Business Communication, direkomendasikan untuk yang ingin meningkatkan kemampuan bebahasa Inggris dalam konteks bisnis.
  3. Conversation Class, cocok untuk kamu yang ingin meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris khususnya speaking english.
TBI Event english
TBI event english,sumber: TBI

Tidak sampai disitu, pembelajaran di TBI juga merujuk pada CEFR (Common European Framework of Reference for Languages), yaitu standar internasional untuk menggambarkan kemampuan bahasa dalam membaca, menulis, menyimak dan berbicara.

TBI Depok, Cibubur, dan Kota Wisata juga memiliki program rutin disetiap tahunnya seperti Holiday English Programme, English Competition, dan Halloween.

Lokasi TBI

TBI memiliki lokasi yang sangat mudah dijangkau karena berada di pusat kota bahkan aman dan mudah untuk ditemukan, diantaranya ada di Depok, Cibubur dan Kota Wisata.

Untuk alamat tepatnya berada di:
  1. TBI Depok : Jl. Raya Margonda No. 56 Ruko ITC Depok No. 7-8, Pancoran Mas Depok.
  2. TBI Cibubur : Jl. Raya Alternatif Cibubur Km. 1 No. 9 B-C. Cimanggis, Kota Depok.
  3. TBI Kota Wisata : Jl. Raya Alternatif Cibubur Km. 6 Ruko Boston Square Rk. 1 No. 7-9, Kota Wisata Cibubur, Kota Bogor.

Kesimpulan

Beruntung sekali rasanya bisa mengikuti BloggerHangout kali ini, karena saya banyak mendapatkan kesempatan, wawasan dan ilmu baru lagi.

Yang paling menarik karena kita dapat kesempatan buat mencoba 2 program dari TBI. Emang tidak salah lagi kalau TBI merupakan kelas yang tepat untuk tingkatin skill berbahasa Inggris.

Btw, saya orangnya tidak suka materi lebih suka praktik, namun selama kelas berlangsung pihak TBI bukan cuma sekadar kasih kita materi saja tapi kita juga ada belajar praktik mulai dari buat blog card dan diskusi per-grup, menyusun kalimat, bahkan sampai membuat email proposal.

Gak salah lagi kalau TBI merupakan tempat yang tepat untuk meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris, terlihat dari berbagai program yang ada.

Dari kelas ini jadi tahu kalau ternyata TBI Depok merupakan Kursus Bahasa Inggris Terbaik.

Kalau kamu tertarik untuk tingkatin skill english, boleh dicoba ke tempat les bahasa Inggris di Cibubur dan Kota Wisata.

Bersama TBI, English with the best!

Segala informasi terupdate dapat dilihat melalui Instagram TBI Depok atau www.tbi.co.id.

Posting Komentar untuk "Upgrade Skill Bahasa Inggris & Belajar Email Proposal Bersama TBI"